Kehangatan Natal Terasa di Henes, Pos Lakmars Berbagi Hadiah
Dalam rangka memaknai perayaan Natal, Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad Pos Lakmars melaksanakan kegiatan berbagi bingkisan kepada anak-anak di wilayah perbatasan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di depan Pos Lakmars, Desa Henes, Kecamatan Lamaknen Selatan, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, sesaat setelah selesai mengikuti ibadah Natal.
Kegiatan berbagi bingkisan ini berlangsung dalam suasana sederhana namun penuh kebahagiaan. Anak-anak tampak gembira menerima hadiah Natal dari personel Pos Lakmars, yang diberikan sebagai bentuk perhatian dan kasih kepada generasi muda di wilayah perbatasan. Kehadiran Satgas Pamtas turut menambah kehangatan dan keceriaan suasana Natal di lingkungan sekitar pos.
Danpos Lakmars, Serka M. Zulfikri, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Satgas Pamtas terhadap anak-anak perbatasan agar dapat merasakan sukacita Natal. “Kami ingin Natal ini menjadi momen kebahagiaan bagi anak-anak, sekaligus menumbuhkan rasa kedekatan antara TNI dan masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut disampaikan, melalui kegiatan seperti ini Satgas Pamtas berupaya untuk terus hadir di tengah masyarakat tidak hanya dalam menjaga keamanan wilayah, tetapi juga dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan. Diharapkan, kebersamaan yang terjalin dapat mempererat hubungan kekeluargaan serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah perbatasan RI–RDTL.

Post a Comment for "Kehangatan Natal Terasa di Henes, Pos Lakmars Berbagi Hadiah"
Terima kasih sudah berkunjung di gatulas.com