Prajurit Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Lari Lintas Medan
Magelang - Guna tetap memelihara ketahanan dan kebugaran fisik Prajurit Yonarmed 11/76 Tarik/GG/2/2 Kostrad laksanakan Lari Lintas Medan jarak 6 Km dengan beban 5,5 Kg serta membawa senjata perorangan. Rabu (22/02/2023).
Di dalam satuan Angkatan Darat banyak cara untuk melaksanakan pembinaan fisik dan jasmani. Salah satunya adalah dengan olahraga militer (Oramil) yang sudah biasa dilaksanakan bagi seluruh Prajurit TNI khususnya Prajurit Yonarmed 11 Kostrad.
Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai upaya memelihara dan meningkatkan kemampuan jasmani Prajurit Yonarmed 11 Kostrad guna menghadapi kegiatan lomba Ton Tangkas yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.
Letkol Arm Gdhe Adhy Surya Mahendra, S.I.Pem selaku Danyonarmed 11 Kostrad mengatakan, "kegiatan ini sangat bermanfaat dan bagus untuk menjaga kebugaran serta membentuk postur Prajurit yang ideal serta proporsional di dalam menghadapi tugas pokok Satuan kedepannya, juga untuk memperoleh data kemampuan yang dimiliki oleh prajurit, sehingga setiap kelemahan dan kekurangan yang dimiliki dapat dievaluasi dan ditingkatkan untuk meraih hasil yang optimal pada pelaksanaan lomba nanti,” Tegas Danyon.
“Tetap semangat, jaga kesehatan dan selalu perhatikan faktor keamanan selama melaksanakan kegiatan latihan” Tutupnya.
Post a Comment for "Prajurit Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Lari Lintas Medan"
Terima kasih sudah berkunjung di gatulas.com