Aksi Donor Darah Menarmed 2 Kostrad untuk Masyarakat
Malang – Prajurit Resimen Armed 2/PY/2 Kostrad turut serta dalam kegiatan donor darah yang bertempat di Hotel Swiss-Belinn, Kota Malang, bekerja sama dengan Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI) pada hari Senin (23/09/2024).
Kegiatan donor darah ini diawali dengan pengisian formulir, pendataan personel, pengecekan tekanan darah, tes hemoglobin (HB), pemberian obat, dan setelah dinyatakan sehat, dilakukan pengambilan darah dari peserta donor tersebut.
Tujuan dari kegiatan donor darah ini adalah mendukung program kemanusiaan, di mana darah yang didonorkan akan menambah stok persediaan darah di PDDI yang nantinya akan didistribusikan kepada mereka yang membutuhkan.
Di tempat terpisah, Danmenarmed 2 Kostrad Letkol Arm Siswo Budiarto, S.I.P., M.M., M.I.Pol., menyampaikan, "Donor darah merupakan kegiatan yang bermanfaat untuk membantu masyarakat yang membutuhkan atau kekurangan sel darah merah. Selain itu, donor darah juga bermanfaat bagi kita sendiri, antara lain membantu mengurangi dan membakar kalori dalam tubuh jika dilakukan secara teratur, serta mengurangi risiko serangan jantung. Tujuan kami menggelar donor darah ini adalah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, karena pada dasarnya kita berasal dari masyarakat, sehingga semua kegiatan yang kita laksanakan semata-mata ditujukan untuk kepentingan masyarakat." ujar beliau.
Post a Comment for "Aksi Donor Darah Menarmed 2 Kostrad untuk Masyarakat"
Terima kasih sudah berkunjung di gatulas.com