Peletakan Batu Pertama Renovasi Lapangan Apel Yonarmed 12/AY/2/2 Kostrad

Ngawi,- Dalam upaya meningkatkan infrastruktur dan fasilitas di lingkungan Mako Yonarmed 12 Kostrad. Danyonarmed 12 Kostrad Letkol Arm Tulus Widodo pimpin acara peletakan batu pertama untuk proyek pavingisasi Lapangan Apel Mako Yonarmed 12 Kostrad. Kel. Grudo, Ngawi, Jawa Timur. Sabtu (01/06/2024)

Acara peletakan batu pertama ini dihadiri oleh seluruh prajurit Yonarmed 12 Kostrad yang dilaksanakan di lapangan tengah Mako Yonarmed 12 Kostrad. Acara dimulai hari Sabtu 01 Juni 2024, bertepatan dengan hari lahir Pancasila. Acara diawali dengan sambutan Danyonarmed 12 Kostrad. Setelah sambutan, Letkol Arm Tulus melakukan prosesi peletakan batu pertama yang menandai dimulainya proyek pavingisasi. Prosesi ini diikuti dengan doa bersama untuk memohon kelancaran dan keselamatan selama proses pembangunan.

Dalam sambutannya, Letkol Arm Tulus Widodo menyampaikan pentingnya proyek ini dilaksanakan karena sudah lama Lapangan Apel ini tidak dapat digunakan karena kontur tanahnya yang pada waktu musih hujan becek dan bergelombang dan pada musim kemarau tanah pecah- pecah, diharapkan dengan dibangunya lapangan tersebut dapat digunakan untuk berbagai kegiatan satuan dengan nyaman dan aman.

Pembangunan yang dilaksanakan meliputi, Pavingisasi lapangan, pembuatan tribun, pembuatan jalan dan taman sekelilingnya, hal ini merupakan salah satu bentuk komitmen Yonarmed 12 Kostrad dalam memberikan fasilitas terbaik bagi prajurit Yonarmed 12 Kostrad. Ujarnya

Post a Comment for "Peletakan Batu Pertama Renovasi Lapangan Apel Yonarmed 12/AY/2/2 Kostrad"