Kopi Koteka, Nikmatnya Ngopi Di Intan Jaya Bersama Prajurit Tri Dharma
Distrik Sugapa, Intan Jaya - Siang itu, seolah ingin bersaing dan tak mau kalah dengan dinginnya cuaca di Distrik Sugapa, sang mentari begitu gagah dengan sinarnya yang terik menyengat. Nampak 2 sosok pria berjalan melintas didepan salah satu Pos Satgas Yonif Para Raider 330/Tri Dharma yang ada di Distrik Sugapa, Intan Jaya, pada Rabu (05/07/2023)
Warga yang nampaknya baru kembali dari aktivitas berkebun itu dengan ramah disapa prajurit Tri Dharma. "Hormaaat, bapa, sini sudah, kopi boleeeh" ucap si prajurit sambil mengulurkan jari untuk melakukan "KAONAK", salam khas yang lazim dilakukan warga Intan Jaya saat saling bersua. "Hormat, mari sudah", jawab keduanya kompak.
Bergegas keduanya menuju saung yang ada didepan Pos dan disambut dengan hangat oleh anggota Pos. "Bapa, mari minum kopinya", membuka obrolan. "Sluurpph..ah, wah kopi enak ni. Kopi pu nama apakah?", tanya Bapa Obeth Sani, Sang Gembala Gereja Katholik Tanah Putih.
"Kopi yang bapa minum itu kopi dari Bandung, kopi KOTEKA namanya, anak pos 330 yang buat", ujar Wadansatgas, Mayor Inf Riska Imron. "KOTEKA itu Kostrad Tebarkan Kedamaian, jadi semua tentara 330 datang ke Intan Jaya ini untuk bantu semua warga Intan Jaya supaya aman dan sejahtera, Hormat", pungkas Wadan.
Mayor Inf Dedy Pungky selaku Dansatgas menerangkan bahwa pada periode awal penugasan, diawali dengan sosialisasi kepada masyarakat tentang program Kostrad Tebarkan Kedamaian. "Dengan diberikan penjelasan tujuan dari program KOTEKA, masyarakat Intan Jaya akan paham, dan jika paham maka mereka akan beri dukungan", tegasnya.(Bagus)
Post a Comment for "Kopi Koteka, Nikmatnya Ngopi Di Intan Jaya Bersama Prajurit Tri Dharma"
Terima kasih sudah berkunjung di gatulas.com