Wujudkan Lingkungan Sehat dan Nyaman di Kabupaten Merauke Prajurit Yalet Serbuan di Pasar Umum Mopah Baru

Gatulas.com - jalin kebersamaan dengan masyarakat, Yonif Raider 755/Yalet Kostrad kembali melaksanakan serbuan dalam bentuk kegiatan karya bakti pembersihan Pasar Umum Mopah Baru, Kabupaten Merauke, Papua Selatan. Jum'at (25/11/2022).

Dalam rangka menyambut HUT ke-18 Yonif Raider 755/Yalet Kostrad yang akan jatuh pada tanggal 29 November 2022 nanti, Satuan Raider Kostrad kebanggaan warga Merauke ini menurunkan para prajurit terbaiknya untuk melaksanakan kegiatan Karya Bakti di bawah pimpinan langsung Wadanyonif Raider 755/Yalet Kostrad, Mayor Inf Merza EL Chair, S.H. Turut hadir dalam kegiatan yang mulia ini yaitu Kepala Distrik Merauke, Kepala KNPI Merauke dan Kabid Bina Marga Dinas PU Kabupaten Merauke beserta para warga masyarakat setempat.

Sasaran kegiatan karya bakti yakni pembersihan lingkungan pasar dan jalan umum di sekitaran Pasar Mopah Baru yang berada di tengah-tengah Kabupaten Merauke. Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk menciptakan kampung yang bersih serta menjalin hubungan yang baik dengan masyakarat.

”Dengan adanya partisipasi dan kegiatan yang positif tersebut tentunya akan membangun komunikasi dan hubungan yang baik antara masyarakat dengan TNI. Sehingga kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin erat,“ ujar Wadanyonif. (Penkostrad). 

Post a Comment for "Wujudkan Lingkungan Sehat dan Nyaman di Kabupaten Merauke Prajurit Yalet Serbuan di Pasar Umum Mopah Baru"