Menghadapi Tantangan Tugas Dengan Kemajuan Teknologi, Yonarmed 1 Kostrad Latihan Pengoperasian Drone PTTA

Malang - Dalam rangka membekali keterampilan prajurit Ajusta khususnya dalam dokumentasi Multimedia, Pengintaian dan Pengawasan daerah operasi oleh Alutsista Multiple Launch Rocket System (MLRS) Astros II Mk 6, Yonarmed 1 Kostrad laksanakan latihan pengoperasian Drone Pesawat Terbang Tanpa Awak (PTTA), Singosari, Malang Jawa Timur, Selasa(09/07/2024).

Interopabilitas kesisteman MLRS Astros II Mk 6 melalui unsur Peninjau yang akan dilengkapi Regu PTTA  menjadi pokok bagian yang akan melengkapi kesisteman Roket Astros.

Peninjau yang bertugas untuk menentukan letak sasaran dan mengoreksi jatuhnya munisi berperan krusial pada kesisteman Armed. Seiring perkembangan zaman, diperlukan perlengkapan yang terintegrasi antara alat peninjau dengan unsur pucuk secara Computerized.

Batalyon Armed 1 Kostrad bekerjasama dengan PT. Enkripsi Lintasnusa Verizone (Elsa) dalam rangka mengembangkan sistem Drone peninjauan melalui algoritma yang dikembangkan kedalam Platform Drone tersebut untuk menciptakan kemampuan PTTA yang dapat mendukung tugas - tugas kelompok peninjau, salah satunya menentukan letak sasaran dan mengoreksi jatuhnya munisi secara presisi dengan kesisteman yang modern.

Letkol Arm Ihalauw Garry Herlambang, S.Sos., selaku Danyonarmed 1 Kostrad mengatakan "Saya berharap dengan adanya kerjasama yang baik serta pengembangan yang optimal antara Satuan dengan PT. Enkripsi Lintasnusa Verizone (Elsa) dapat memberikan sumbangsih terhadap perkembangan teknologi militer pada era 5.0 dan dapat berdaya guna bagi Nusa dan Bangsa," Tegasnya.

Post a Comment for "Menghadapi Tantangan Tugas Dengan Kemajuan Teknologi, Yonarmed 1 Kostrad Latihan Pengoperasian Drone PTTA"