Cegah Penyebaran Covid-19, Yonarmed 11 Kostrad Semprotkan Cairan Desinfektan Bersama PMI Kota Magelang



Magelang - Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan mengantisipasi penyebaran meluasnya Virus Corona (Covid-19).


Prajurit Yonarmed 11 Kostrad melaksanakan penyemprotan cairan desinfektan di seluruh lingkungan Asrama Militer Yonarmed 11 Kostrad, Kelurahan Gelangan, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang, Senin (05/10/2020).


Kegiatan penyemprotan disinfektan ini dilaksanakan bekerjasama dengan Dinas Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Magelang dengan mengerahkan 1 unit Mobil penyemprotan PMI dan di bantu Prajurit Yonarmed 11 Kostrad.


Penyemprotan cairan desinfektan di fokuskan di area-area seperti gedung-gedung, jalan-jalan maupun pepohonan yang ada di dalam Kesatrian Yonarmed 11 Kostrad.


Mayor Arm Adin Suroyo, S.Sos. selaku Danyonarmed 11 Kostrad mengatakan bahwa "Penyemprotan ini merupakan salah satu bentuk upaya dalam memerangi dan memutus mata rantai Covid-19 bagi seluruh keluarga besar Yonarmed 11 Kostrad dan wilayah sekitarnya". 


"Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini, Kita semua di jauhkan dari Covid-19 dengan tetap bersosial distancing dan selalu memakai masker di setiap berkegiatan", pungkasnya.


Pelaksaan sterilisasi ini merupakan tindak lanjut dari perintah Panglima Divif 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P, M.Si, M.Tr (Han) yang disampaikan kepada Danmenarmed 1/PY/2 Kostrad Kolonel Arm Sumanto, S.Sos., M.M. agar selalu berupaya dalam mengantisipasi dan mencegah penyebaran virus corona di lingkungan markas militer.

Post a Comment for "Cegah Penyebaran Covid-19, Yonarmed 11 Kostrad Semprotkan Cairan Desinfektan Bersama PMI Kota Magelang"