Srikandi Armed 11 kostrad Juara taekwondo Disporapar magelang



Magelang-Kejuaraan Taekwondo Disporapar yang di gelar di Artos Mall jl. Mayjend Bambang Soegeng Kec. Mertoyudan Kota Magelang,Senin(07/10/2019).
,Event perlombaan ini di buka oleh Iwan Sutiarso S.  Sos.,M.Si selaku Kepala Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Magelang, Dalam kejuaraan tersebut di ikuti 427 peserta sekeduraya yang melingkupi Magelang, Wonosobo, Temanggung, dan Purworejo.

 Serma Susilo Anggota Baterai Markas selaku orang tua dari srikandi salah satu putri Anggota Yonarmed 11 Kostrad mendapatkan kejuaraan di pertadingan taekwondo.


Di akhir perlombaan Para Atlet-atlet Junior Yonarmed 11/76/GG/1/2 Kostrad berhasil menorehkan prestasi yang gemilang dalam Kejuaraan Taekwondo Disporapar tersebut dan berhasil mendapatkan 4 Medali Emas, 9 Medali Perak, dan 12 Medali Perunggu.

Letkol Arm Asep Ridwan, S.H., M.Han selaku Danyonarmed 11/76/GG/1/2 Kostrad mengatakan

"Jika ada kesempatan janganlah ragu untuk mengikuti event perlombaan dimana kalian mempunyai bakat di bidang tersebut, Para Atlet-atlet Junior Yonarmed 11/76/GG/1/2 Kostrad sudah membuat bangga Satuan ini, Semoga yang lain bisa termotivasi untuk bisa membangkitkan Satuan kita ini", tegasnya.

Sementara itu Kolonel Arm Didik Harmono, S.E selaku Danmenarmed 1/PY/2 Kostrad menerima kebijakan dari Panglima Divif 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P, M.Si, M.Tr (Han) bahwa setiap Satuan harus bisa mengembangkan bakat-bakat yang dimiliki perorangan demi mewujudkan kehormatan seorang Prajurit.

Post a Comment for "Srikandi Armed 11 kostrad Juara taekwondo Disporapar magelang"